Sabtu, 06 Januari 2018

10 Hal Tentang Asal-Usul Nama “Indonesia”

10 Hal Tentang Asal-Usul Nama “Indonesia”

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 
Jauh sebelum Proklamasi Kemerdekaan, nama Indonesia sudah berseliweran dalam berbagai aktivitas politik kaum pergerakan: rapat akbar, aksi massa, pawai, famplet, koran, pemogokan, risalah-risalah, dan lain sebagainya.

Kapan nama Indonesia pertamakali dipergunakan? Siapa sang penemunya? Dan bagaimana nama tersebut diadopsi menjadi nama sebuah nation dan negara? Mungkin diantara kita masih ada yang belum mengetahuinya. Maklum, pelajaran sejarah di sekolah-sekolah tidak begitu serius memberitahu kita.
Padahal, seperti yang dikutip dari goodnewsfromindonesia.org, mengenal sejarah bangsa itu penting. Apalagi sejarah nama bangsa dan negara kita. Ingat, Pramoedya Ananta Toer, sastrawan terkemuka Indonesia yang banyak menulis novel sejarah, pernah bilang: “Kalau orang tak tahu sejarah bangsanya sendiri –tanah airnya sendiri– gampang jadi orang asing di antara bangsa sendiri.”

1. Nama “Indonesia” pertamakali muncul di tahun 1850, di sebuah majalah ilmiah tahunan, Journal of the Indian Archipelago and Eastern Asia (JIAEA), yang terbit di Singapura. Penemunya adalah dua orang Inggris: James Richardson Logan dan George Samuel Windsor Earl. Saat itu, nama Hindia—nama wilayah kita saat itu—sering tertukar dengan nama tempat lain. Karena itu, keduanya berpikir, daerah jajahan Belanda ini perlu diberi nama tersendiri. Earl mengusulkan dua nama: Indunesia atau Malayunesia. Earl sendiri memilih Malayunesia. Sedangkan Logan yang memilih nama Indunesia. Belakangan, Logan mengganti huruf “u” dari nama tersebut menjadi “o”. Jadilah: INDONESIA.

2. Nama Indonesia kemudian dipopulerkan oleh seorang etnolog Jerman, Adolf Bastian. Dia mempopulerkan nama Indonesia melalui bukunya, Indonesien Oder Die Inseln Des Malayischen Archipelsdan Die Volkev des Ostl Asien. Bastian sendiri mengunjungi Indonesia empat kali. Di bukunya, Bastian menggunakan kata Indonesia untuk merujuk pulau besar—Jawa, Sumatera, Borneo (Kalimantan), Celebes (Sulawesi), Molukken (Maluku), Timor, hingga Flores—dan gugusan pulau-pulau yang mengitari pulau tersebut.

3. Penjajah Eropa, baik Belanda maupun Portugis, menamai negeri kita ini: India. Namun, agar tidak sama dengan nama India, maka ditambahi huruf ‘H’ di depannya menjadi: Hindia. Di bawah penjajahan Belanda, negeri kita disebut Nederlandsch-Indie, yang berarti ‘Hindia kepunyaan Belanda’. Di bawah penjajahan Portugis, namanya ‘Hindia kepunyaan Portugis’. (Pramoedya Ananta Toer, Angkatan Muda Sekarang, 1999).

4. Tahun 1913, Soewardi Soerjaningrat alias Ki Hajar Dewantara mendirikan Kantor Berita untuk bumiputera di Den Haag, belanda. Namanya: Indonesische Persbureau, disingkat IP. Saat itu Ki Hajar sedang menjalani pembuangan di negeri Belanda akibat aktivitas politiknya di tanah air.

5. Sebelumnya, di tahun 1912, Ki Hajar bersama dua kawannya, Ernest Douwes Dekker dan Tjipto Mangkukusumo, mendirikan partai politik bernama Indische Partij (IP). IP merupakan organisasi politik pertama yang terang-terangan memperjuangkan kemerdekaan Hindia—terpisah dari kolonialisme Belanda. Saat itu, IP mengusulkan agar nama negeri kita ini adalah Hindia. Slogan IP yang terkenal: Hindia untuk Hindia! Sayang, usulan IP ini kurang berterima luas di kalangan kaum pergerakan.

6. Pada bulan Februari 1922, para pelajar Indonesia di negeri Belanda sepakat mengadopsi nama Indonesia. Mereka mengubah nama organisasinya dari Indische Vereeniging menjadi Indonesische Vereeniging. Kemudian, di tahun 1924, koran organisasi ini, Hindia Poetra, berganti nama menjadi Indonesia Merdeka. Setahun kemudian, giliran namaIndonesische Vereeniging resmi diubah menjadi Perhimpunan Indonesia (PI).

7. Di tanah air, organisasi politik yang pertama sekali menggunakan nama Indonesia adalah Partai Komunis Indonesia (PKI). Itu terjadi pada tahun 1924. PKI sendiri berdiri tanggal 23 Mei 1920, dengan nama Perserikatan Komunis Hindia. Baru pada bulan Juni l924, melalui sebuah Kongres di Weltevreden, Perserikatan Komunis Hindia berganti nama menjadi Partai Komunis Indonesia.

8. Pada tahun 1927, Soekarno bersama Tjipto Mangunkusumo serta kawan-kawannya di Algemene Studieclub mendirikan gerakan politik nasionalis bernama Perserikatan Nasional Indonesia (PNI). Setahun kemudian, Perserikatan Nasional Indonesia berganti nama menjadi Partai Nasional Indonesia (PNI). Soekarno dan PNI punya kontribusi besar dalam mempopulerkan nama Indonesia di kalangan rakyat jelata: petani, buruh, dan kaum melarat lainnya.

9. Pada tahun 1928, Kongres Pemuda Indonesia ke-2 mengikrarkan ‘satu nusa, satu bangsa, dan satu bahasa: INDONESIA”. Sejak itulah Indonesia sebagai nama dari sebuah negeri yang diperjuangkan makin berterima luas di kalangan kaum pergerakan dan rakyat banyak. Dua tahun sebelumnya, Wage Rudolf Supratman menciptakan lagu berjudul “Indonees, Indonees”, yang kemudian di tahun 1944 diubah menjadi “Indonesia Raya”. Lagu itu diperdengarkan tanpa lirik oleh WR Soepratman di Kongres Pemuda Indonesia ke-2 di gedung Indonesische Clubgebouw, Jalan Kramat Raya 106, Jakarta, tahun 1928. Sejak itulah cita-cita “Indonesia Raya” bergema di hampir semua pulau-pulau sepanjang Semenanjung Malaya hingga Papua. Tahun 1937, di Malaya (sekarang Malaysia), berdiri organisasi nasional bernama Kesatuan Melayu Muda (KMM). Dalam programnya, KMM menyatakan ingin mempersatukan Malaya ke dalam satu ikatan dengan ‘Indonesia Raya’.

10. Tetapi Pramoedya Ananta Toer kurang setuju dengan nama Indonesia. Menurutnya, penggunaan nama itu kurang politis dan ahistoris. Kata Pram, Indonesia berarti kepulauan India; belum keluar dari cara kolonialis menamai negeri kita. Pram sendiri mengusulkan dua nama yang dilahirkan oleh sejarah bangsa ini, yaitu Nusantara dan Dipantara. Nusantara muncul semasa dengan Majapahit, yang berarti: kepulauan Antara (dua benua). Sedangkan Dipantara muncul di era Singasari, yang berarti: Benteng Antara (dua benua).

Artikel ini diambil dari http://terselubung.in/10-hal-tentang-asal-usul-nama-indonesia-2/1

Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Rabu, 01 Februari 2017

Kota Bajak Laut yang Tenggelam

Kota Bajak Laut yang Tenggelam

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Port Royal adalah sebuah kota yang terletak di ujung sebuah spit (bentuk lahan yang terbuat oleh endapan pasir dari gerakan pasang surut) sepanjang 18 mil yang dikenal sebagai Palisadoes, di mulut Kingston Harbour, di tenggara Jamaika. Didirikan pada tahun 1518, dengan cepat tumbuh menjadi pusat perdagangan paling penting di Laut Karibia karena posisinya yang strategis di jalur perdagangan antara ‘Dunia Baru’ dan Spanyol.
Ketika Inggris resmi mengangkat privateers untuk menyerang kapal musuh di Karibia, sebagai bagian dari strategi pertahanan, bajak laut dari seluruh dunia berkumpul di Port Royal untuk melegitimasi perdagangan mereka. Segera Port Royal menjadi terkenal untuk kegiatan bajak laut, perjudian, prostitusi, dan minuman keras yang akhirnya dicap sebagai “kota paling keji di bumi”.
Kejayaan Port Royal tidak berlangsung lama. Pada puncak kejayaannya, sebuah gempa bumi besar mengguncang Jamaika pada tanggal 7 Juni 1692. Air laut menelan kota dan menewaskan lebih dari 2.000 orang dan melukai 3.000 lainnya. Para tokoh agama menggambarkan kehancuran Port Royal sebagai hukuman Tuhan atas dosa-dosa mereka.

Ilustrasi CGI yang memberikan kemungkinan gambaran Port Royal di masalalu

Orang-orang Eropa pertama yang mendarat di Jamaika adalah orang-orang Spanyol di bawah pimpinan Christopher Columbus di tahun 1494. Spanyol mempertahankan kontrol atas pulau selama 146 tahun, sampai invasi Inggris di tahun 1655. Sebagai solusi untuk masalah pertahanan mereka, maka Gubernur Inggris mengundang para bajak laut ke Port Royal memberi mereka surat resmi “surat marque” untuk pergi menyerang kapal-kapal dan koloni-koloni Spanyol. Strategi ini terbukti sangat sukses dan membuat Spanyol banyak kehilangan kapal-kapal mereka. Karena kapal-kapal suplai sering dijarah, Spanyol suah payah memberikan koloninya barang-barang manufaktur secara teratur.
Port Royal berkembang dengan pesat. Antara 1655 dan 1692, tumbuh lebih cepat daripada kota-kota yang didirikan oleh Inggris di ‘Dunia Baru’. Pada puncaknya pada tahun 1692, kota ini memiliki populasi 6.500 dan 2.000 bangunan memadati 51 hektar lahan. Penduduknya bebas berfoya-foya membuang uang mereka dalam perjudian, pelacuran dan minuman keras, sehingga kota mendapat reputasi sebagai sarang kejahatan dan kebejatan.
Ilustrasi CGI yang memberikan kemungkinan gambaran Port Royal di masalalu

Ketika Charles Leslie menulis tentang Port Royal di tahun 1660-an, ia mendeskripsikan :
“Anggur dan perempuan menguras kekayaan mereka sedemikian rupa sehingga … beberapa dari mereka menjadi menjadi pengemis. Mereka biasa menghabiskan 2000 atau 3.000 piece of eight (dolar spanyol-amerika) dalam satu malam; dan mereka dengan mudah memberi pelacur 500 untuk melihatnya telanjang. Mereka juga biasa membeli anggur satu drum, menempatkannya di jalan, dan mewajibkan setiap orang yang lewat untuk meminumnya.”
Kejayaan Port Royal tiba-tiba berakhir pada 7 Juni 1692 ketika sebuah gempa besar mengguncang kota tersebut, dan segera setelah gempa, gelombang tsunami menghantam kota. Banyak orang yang setengah terkubur akibat gempa, tenggelam oleh gelombang pasang ini. Dalam beberapa menit dua pertiga kota tenggelam ke laut dan lebih dari dua ribu orang meninggal. Lebih buruk lagi, pemakaman yang terletak di luar kota pada Palisadoes menjadi terbuka oleh gempa dan sebagian besar mayat dan kerangka juga meluncur ke laut.


Setelah bencana itu perlahan kota dibangun kembali, namun tak pernah sejaya sebelumnya. Pada tahun 1735 sebuah pangkalan angkatan laut Inggris didirikan sekali lagi di Port Royal dalam perjuangannya melawan Prancis. Hari ini Port Royal adalah sebuah desa nelayan kecil. Namun, bagian dari kota yang tergeletak di dasar laut (sedalam 12 meter) dianggap sebagai situs arkeologi bawah laut yang paling penting di belahan bumi barat, menghasilkan banyak artefak-artefak dari abad ke-16 hingga ke-17.
Reruntuhan Port Royal di dasar laut

Sejak tahun 1950-an para penyelam telah menjelajahi dan mengkatalogisasi kota terendam. Akses khusus dari pemerintah diperlukan untuk menyelam di daerah reruntuhan Port Royal, tetapi banyak item yang telah diangkat dari dasar laut kini dapat dilihat di Museum Sejarah dan Etnografi di Institute of Jamaica di Kingston.

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/kota-bajak-laut-yang-tenggelam/
Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ
8 Tanda Saatnya Anda Perlu Liburan

8 Tanda Saatnya Anda Perlu Liburan

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Liburan tidak bisa dipandang sebelah mata. Aktivitas untuk menghibur diri ini mampu meringankan pikiran agar tidak terbebani masalah kehidupan secara berlebihan. Stres justru sebaiknya diredam. Pada stres yang terbilang parah, menimbulkan berbagai efek buruk bagi kesehatan dari fisik hingga mental.
Ada beberapa keadaan yang sebaiknya diterapi dengan liburan. Tanda tersebut sering dialami oleh kebanyakan orang di zaman modern seperti sekarang ini:
  1. Mengalami sakit kepala lebih sering. Rasa sakit ini berawal dari tekanan hidup atau pekerjaan yang dialami. Akibatnya, seseorang menjadi lebih suit bersantai karena tidak nyaman kepalanya. Ini waktutu mengambil liburan untuk meredakannya.
  2. Mengalami gangguan tidur di malam hari. Penyebabnya adalah berbagai masalah seolah bersarang di otak sepanjang waktu. Pikiran tidak mampu mengontrolnya dan cenderung menguasi pikiran. Inilah yang kemudian mengganggu nyenyaknya tidur.
  3. Sering mengalami kosong pikiran saat di keramaian. Ini juga tanda perlunya Anda berlibur. Ada kemungkinan berbagai masalah hidup membuat kerusakan pada sel otak. Liburan bisa menenangkan dan mengembalikan kemampuan otak. Pandangan kosong juga menjadi tanda awal Alzheimer.
  4. Merasa sakit tanpa alasan yang jelas. Stres bisa memicu menurunnya kekebalan tubuh. Kecemasan yang terjadi membuat Anda kadang berpikir sedang sakit, padahal sebenarnya hanya perlu untuk bersenang-senang.
  5. Sulit berkonsentrasi. Salah satu penyebabnya yaitu kelebihan beban kerja atau terbiasa multitasking. Otak bekerja berlebihan hingga akhirnya mengalami kelelahan. Konsentrasi pun cenderung pecah.
  6. Mudah tersinggung sekalipun untuk hal sepele. Ini juga tanda jika mental Anda sedang terganggu. Beban di pikiran seolah harus diledakkan agar merasa lega. Sayangnya kadang harus membawa korban orang lain yang tidak semestinya dimarahi.
  7. Terlalu berlebihan dalam bekerja. Pada suatu saat, tindakan workaholic akan menemui titik jenuh. Seseorang perlu mengimbanginya dengan liburan. 
  8. Mendadak sering menangis sendiri atau terpuruk. Hal tersebut menunjukkan seseorang mengalami depresi. Jika sudah demikian, liburan wajib dilakukan sekaligus berkonsultasi dengan ahli psikologis untuk membantu meredakan beban pikiran.

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/8-tanda-saatnya-anda-perlu-liburan-2/
 
Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ
Apa yang Akan Terjadi Pada Bumi Jika Manusia Punah?

Apa yang Akan Terjadi Pada Bumi Jika Manusia Punah?

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 

Menurut ilmuwan, bumi kita ini sudah berumur 4,5 miliar tahun, sedangkan manusia baru pertama kali menghuni bumi sekitar 200.000 tahun lalu. Seiring perkembangan zaman, bumi telah mengalami banyak perubahan sejak diisi oleh manusia. Yang jadi pertanyaan, apa yang akan terjadi pada bumi jika seandainya manusia sudah punah?

Tentunya bumi akan mengalami banyak perubahaan meski baru beberapa jam setelah ditinggalkan manusia. Lalu apa yang akan terjdi selanjutnya pada bumi setelah sehari, seminggu, sebulan, setahun, seratus tahun, bahkan hingga ribuan tahun setelah manusia punah?
BBC Earth menjelaskan apa yang akan terjadi pada bumi setelah manusia punah dalam bentuk video. Untuk lebih rincinya lagi, simak ulasannya berikut ini yang telah diuraikan oleh situs Wittyfeed dalam bentuk artikel.

Beberapa Jam


  1. Pembangkit listrik yang dikelola manusia tidak akan berfungsi lagi sehingga membuat bumi benar-benar gelap gulita ketika malam hari.
 Beberapa Hari

  1. Banyak hewan peliharaan di rumah, atau kebun binatang yang akan mati karena kelaparan.
  2. Stasiun bawah tanah akan kebanjiran karena sistem anti banjir yang biasa di di stasiun bawah tanah tidak akan berfungsi lagi.
 Beberapa Minggu

  1. Hewan-hewan akan saling memakan satu sama lain, terutama bagi hewan yang tinggal di kebun binatang karena mereka sangat kelaparan. Hewan yang lebih kecil akan jadi mangsanya.
 Beberapa Bulan

  1. Air yang menjaga pembangkit listrik tenaga nuklir akan menguap dan menyebabkan ledakan nuklir yang dahsyat. Jutaan hewan akan mati karena radiasi dari ledakan nuklir.
  2. Sistem drainese yang tergandung pada tenaga pembangkit listrik akan berhenti berfungsi dan sungai-sungai atau danau akan dipenuhi oleh limbah. Akibatnya, banyak ikan yang akan mati.
  3. Gas alam yang dihasilkan dari pabrik-pabrik kimia akan terlepas ke atmosfer dan menyebabkan kebakaran hutan yang luas dan berlangsung selama beberapa hari.

Beberapa Tahun


  1. Bumi akan mulai membangun kembali meski tanpa ada campur tangan manusia. Tapi apa yang dibangun bumi bukan seperti tenaga nuklir atau pabrik kimia, melainkan sesuatu yang alami.
  2. Plastik dan perangkat elektronik mungkin akan ditemukan berdesakan di saluran air.
 Setelah 25 Tahun

  1. Kota-kota seperti Vegas dan Dubai akan menjadi ke lingkungan semulanya, di mana kota-kota tersebut akan ditutupi padang pasir.
  2. Tumbuhan di bumi akan mengalami banyak perubahaan karena tidak ada campur tangan manusia.
  3. Tumbuhan akan mengambil alih kota sehingga kota dipenuhi oleh semak-semak belukar dan akar pohon.
  4. Karena vegetasi berkembang, hewan herbivora akan meningkat jumlah. Dengan meningkatnya jumlah hewan herbivora, hewan karnivora pun akan ikut meningkat pula.
  5. Bangunan-bangunan kota akan runtuh, dan akan dihuni oleh satwa liar.
 300 Tahun Kemudian

  1. Hewan-hewan akan jadi penguasa dunia dan hewan langka akan bermunculan kembali.
  2. Bangunan besar seperti Menara Eiffel, jembatan, dan bangunan besar lainnya akan runtuh karena korosi.
  3. Hewan laut juga akan semakin berkembang dan terus bertambah banyak karena tidak ada manusia.
 100.000 Tahun Kemudian

  1. Semua kota benar-benar akan lenyap seolah ditelan bumi. Kecuali bangunan-bangunan batu yang sangat besar, seperti Tembok Besar di China, atau Piramida di Mesir yang dapat bertahan selama puluhan ribu tahun.
 50 Juta Tahun Kemudian

  1. Satu-satunya yang dapat bertahan di bumi ini setelah 50 juta tahun adalah plastik.

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/apa-yang-akan-terjadi-pada-bumi-jika-manusia-punah
 
Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ
5 Masjid Tertua di DUnia

5 Masjid Tertua di DUnia

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Masjid adalah tempat ibadah umat muslim. Selain itu, masjid juga merupakan pusat kominitas kehidupan muslim, kegiatan hari besar Islam, kajian agama Islam, ceramah, dan belajar Al Qur’an pun sering kali dilakukan di masjid.
Bahkan dalam sejarah Islam, masjid memegang peranan penting dalam aktivitas sosial kemasyarakatan, ekonomi, bahkan sampai kemiliteran. Bisa dikatakan masjid adalah salah satu pilar utama umat muslim dalam menyebarkan pemahaman Islam.
Kini, masjid sudah banyak berdiri di berbagai negara, terutama negara yang memiliki penduduk mayortitas beragama Islam seperti Indonesia. Nah, dari jutaan masjid yang ada di dunia, berikut adalah 5 Masjid Tertua di Dunia :

1. Masjid Quba


Masjid Quba memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi buat umat muslim di seluruh dunia, sebab masjid ini adalah masjid pertama yang dibangun oleh Rasulullah SAW pada tahun 1 Hijriyah (622 Masehi).
Lokasi tepatnya berada 5 km diarah tenggara di kota Madinah. Dulunya masjid ini dibangun dengan bahan yang sederhana saja. Tapi dengan seiringnya waktu, masjid inipun sudah banyak mengalami renovasi oleh kerajaan Arab Saudi.
Berdasarkan buku “Sejarah Madinah Munawwarah” yang ditulis oleh Dr.Muhammad Ilyas Abdul Ghani, masjid ini mengalami renovasi besar-besaran pada tahun 1986. Bisa dikatakan Masjid Quba adalah masjid tertua di dunia, karena dibangun pada awal peradaban Islam.

2. Masjid Nabawi


Masjid Nabawi merupakan masjid tertua di dunia kedua yang juga dibangun oleh Rasulullah S.A.W setelah Masjid Quba. Selain itu, masjid Nabawi juga merupakan salah satu masjid penting di kota Madinah, Arab Saudi.
Masjid Nabawi juga merupakan masjid terbesar kedua di dunia setelah Masjidil Haram yang ada di kota Mekkah. Selain itu masjid ini juga menjadi makam Nabi Muhammad SAW dan para sahabat-sahabatnya.
Lokasi masjid ini dulunya adalah tempat penjemuran kurma milik dua anak yatim yang bersaudara yaitu Sahl dan Suhail bin ‘Amr yang kemudian dibeli oleh Rasulullah S.A.W untuk dibangun masjid dan tempat kediamannya.

3. Masjid al-Qiblatain


Masjid yang juga berada di kota Madinah ini merupakan salah satu masjid tertua di dunia. Di masjid ini jugalah turunnya wahyu yang memerintahkan Rasulullah S.A.W untuk merubah arah kiblat ke mekkah, yang sebelumnya di Masjidil Aqsha, Yerusalem (Palestina).
Arti nama Masjid Qiblatain adalah masjid dua kiblat, tapi pada awalnya masjid ini bernama Masjid Bani Salamah, karena dibangun di atas bekas rumah Bani Salamah. Masjid ini berdiri diatas bukit kecil di utara Harrah Wabrah, Madinah.

4. Masjid Jawatha


Masjid ini terletak di desa Al-Kilabiyah, tepatnya 12 km di timur laut Hofuf, Al-Ahsa, Arab Saudi. Masjid Jawatha merupakan masjid pertama yang dibangun di provinsi bagian timur di Arab Saudi
Masjid ini dibangun pada tahun ke 7 hijrah oleh suku Bani Abdul Qais yang tinggal menetap disana. Kini sebagian besar struktur bangunan hanya berupa reruntuhan, tapi masih dipergunakan oleh sebagian orang.

5. Masjid al-Haram


Masjid al-Haram merupakan masjid terbesar di dunia. Masjid ini juga sudah beberapa kali mengalami renovasi dan penambahan bangunan. Selain itu masjid ini dianggap masjid paling suci di dunia, sebab disini ada Ka’bah yang merupakan kiblat umat muslim di seluruh dunia.
Umat muslim percaya dan yakin bahwa Ka’bah merupakan bangunan pertama yang dibangun di bumi ini oleh Nabi Adam, terus dilanjutkan oleh Nabi Ibrahim, dan yang terakhir oleh Nabi Muhammad S.A.W.

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/5-masjid-tertua-di-dunia/
 
Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ

Senin, 26 Desember 2016

Para Pahlawan Kemerdekaan yang Dipercaya Punya Ilmu Kebal

Para Pahlawan Kemerdekaan yang Dipercaya Punya Ilmu Kebal

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 
Meskipun bagi kita adalah nestapa, tapi untuk Belanda, penjajahan 350 tahun itu adalah prestasi tersendiri. Tapi, untuk bisa mencapai hal tersebut si negeri tulip harus berjuang hidup dan mati. Termasuk salah satunya adalah melawan para pahlawan kita yang dikenal giras dan beringas.

Ya, sama sekali tidak mudah lho bagi Belanda untuk melumpuhkan para pejuang. Pasalnya, banyak di antara mereka yang sakti mandraguna. Menurut cerita-cerita, dulu para pahlawan kita ada yang bisa berjalan di atas air, berlari secepat kilat, sampai kebal alias tidak bisa dilukai fisiknya. Soal kebal, siapa sangka jika kelebihan ini ternyata dipunyai oleh banyak pahlawan kenamaan.
Ya, beberapa nama dipercaya punya ilmu kebal dan sukses bikin Belanda frustrasi karena perlawanan mereka yang hebat. Lalu, siapa saja para pahlawan yang dipercaya punya ilmu kebal ini? Simak ulasannya berikut.

Si Pitung

Si Pitung adalah salah satu tokoh tanah air yang dikenal sakti mandra guna. Karena dirinya dibekali ilmu kanuragan yang tinggi, penjajah pun sempat dibuat kelimpungan saat menghadapinya. Pasalnya, Pitung konon tidak mempan ditembak dan ditusuk dengan senjata tajam. Menurut pengakuan warga, kesaktian Pitung berasal dari ilmu rawa rontek yang dikuasainya. Rawa Rontek memiliki arti bahasa “Kepala putus”.

Dan siapa pun yang berhasil menguasai ajian ini konon akan kebal terhadap senjata tajam, senjata api, racun atau santet dan sihir. Namun, tak sembarang orang bisa menguasai ajian sakti tersebut. Konon ada banyak ritual sulit yang harus dijalani sampai seseorang bisa benar-benar menguasai ajian rawa rontek. Pemilik ajian ilmu kebal ini juga tak boleh menikah. Mungkin itulah kenapa Pitung diketahui tetap membujang sampai akhir hayatnya.

Sakera


Tokoh pejuang asli Bangil ini dikenal karena kegigihannya dalam melawan Belanda. Namanya bahkan sangat populer di daerah Pasuruan dan Madura. Usut punya usut, Sakera ternyata memiliki nama asli Sadiman. Dia berasal dari golongan ningrat, namun dikenal sangat murah hati dan sholeh. Karena dia sangat menentang kediktatoran Belanda di perkebunan tebu di daerah ini, warga setempat kemudian menjulukinya Sakera. Sakera memiliki arti pejuang yang anti-penjajahan.

Sikap Sakera yang anti-penjajahan itu membuat Belanda akhirnya marah besar. Belanda dan antek-anteknya kemudian mencoba menangkap dan membunuh Sakera. Namun, usaha mereka selalu gagal karena Sakera dikenal sakti mandra guna. Belanda dengan segala tipu muslihatnya akhirnya mengetahui bahwa Sakera memiliki kelemahan yang hanya diketahui oleh teman-teman seperguruannya.
Untuk menjalankan rencana busuknya, Belanda kemudian merekrut dua teman seperguruan Sakera, yakni H. Asik dan H. Bakri. Keduanya lantas menjebak Sakera dan membuatnya bisa ditangkap dengan mudah oleh Belanda. Beberapa versi mengatakan bahwa Sakera mengembuskan napas terakhir setelah digantung di tengah Alun-Alun Bangil.

Sisingamangaraja XII

Ketika dinobatkan menjadi raja Batak, usia Sisingamangaraja waktu itu masih 19 tahun. Dia sangat menentang perbudakan, penjajahan, dan apapun yang mencederai hak seorang manusia. Oleh karenanya, dia sangat marah pada pemerintahan Belanda yang berusaha menaklukkan seluruh tanah Batak.

Sisingamangaraja juga dikenal sakti mandra guna dan menguasai ilmu kebal. Konon tubuhnya tak bisa ditebus peluru. Itulah yang kemudian membuat dirinya selalu lolos dari serangan Belanda. Sayangnya, ketika Sisingamangaraja terlibat perang di sebuah sungai kecil di hulu Lae Simonggo, nasib baik tidak berpihak padanya.
Dalam perang itu, Belanda menembak mati putrinya. Melihat Putri Lopian tewas, Sisingamangaraja yang tak pikir panjang, langsung membopong jasad anaknya yang tergolek di tanah. Untuk memelihara ilmunya, Sisingamangaraja pantang kena darah. Namun saat memeluk putrinya, tubuhnya terciprat darah, sehingga tentara Belanda bisa dengan mudah menembaknya. Sisingamangaraja pun akhirnya tewas dalam peperangan itu.

Pattimura

Pattimura juga dikenal memiliki ilmu kebal yang membuatnya tak mempan ditusuk senjata tajam. Suatu hari, ketika pria bernama asli Thomas Matulessy itu mengajukan diri untuk jadi pimpinan perang melawan penjajah, dia ditantang untuk membuktikan kesaktiannya.

Konon dia lalu meminta seseorang untuk menusuk dadanya dengan tombak tajam. Ternyata, tombak itu tidak mampu menembus kulit tubuhnya, melainkan patah jadi dua. Ilmu kebal itu membuat Pattimura sangat disegani dan cukup sering membuat pusing musuh. Sayangnya, pada Desember 1817 dia berhasil ditangkap dan dieksekusi oleh Belanda.
Kalau di zaman sekarang, punya ilmu kebal biasanya akan dipakai untuk aksi-aksi kriminal. Tapi, kalau dulu, orang-orang dengan kemampuan seperti ini malah berjuang mati-matian untuk membela negara. Memang, harusnya ketika memiliki kelebihan sebaiknya digunakan untuk hal-hal yang baik, bukan justru sebaliknya.
Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/para-pahlawan-kemerdekaan-yang-dipercaya-punya-ilmu-kebal/

Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : 
https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ
5 Fakta Menarik tentang Fenomena “Om Telolet Om” yang MenDUnia

5 Fakta Menarik tentang Fenomena “Om Telolet Om” yang MenDUnia

Hal-Hal Aneh DIDUnia 97 


Bus telolet atau yang lebih populer dengan “om telolet om” tiba-tiba menjadi fenomena baru di jagad maya. Terlebih setelah selebritis dunia ikut meramaikan tren ini di akun twitter mereka. Tercatat selebritis seperti DJ Snake, Oliver Heldens, Hardwell, Zedd, hingga Martin Garrix beramai-ramai mengicaukan frasa “om telolet om”.

Sebelum ramai diperbicangkan di dunia maya, fenomena ini sebenarnya sudah lama ada. Pada saat musim mudik Lebaran tahun ini ahloo sempat membahas juga bagaimana bus-bus luar kota seperti berlomba memasang suara klakson telolet paling unik.
Di media sosial Facebook, bus telolet sudah menjadi perbincangan lebih dulu ketika sebuah rekaman video menjadi viral. Video itu direkam oleh seseorang yang melihat kegirangan anak-anak di pinggir jalan menanti datangnya bus antar-kota.
Berikut fakta menarik yang ada di belakang fenomena om telolet om yang mendunia.

  1. Istilah om telolet om berawal dari pemburu klakson telolet yang rerata anak-anak. Mereka meminta supir bus mengeluarkan bunyi “telolet” ketika melintas. Maka dari itu, ujung-ujungnya fenomena ini disebut om telolet om.
  2. Sudah ada sejak 5 atau 6 tahun yang lalu. Seorang supir bus bernama Patra asal Yogyakarta mengakui kebiasaan tersebut dilakukan banyak kalangan, dari anak-anak hingga dewasa. Bermula di Jawa Timur sebelum merembet ke daerah lain.
  3. Ada semacam kode etik atau aturan yang harus dipatuhi ketika berburu klakson telolet. Salah satunya adalah saat merekam tidak boleh menggunakan lampu flash karena dapat mengganggu pandangan supir bus.
  4. Namanya berburu berarti harus dilakukan dengan diam-diam. Artinya, para pemburu klakson telolet ini tidak boleh meminta kepada supir untuk membunyikan klakson baik secara lisan maupun tulisan. Cara meminta inilah yang banyak dilanggar dan akhirnya memunculkan fenomena om telolet om.
  5. Si pemburu telolet tidak boleh mengganggu ketertiban di jalan raya dan harus mendapatkan izin orangtua. Namun melihat makin maraknya fenomena om telolet om, sepertinya banyak aturan perburuan yang sudah dilanggar.
Terlepas dari banyaknya aturan yang dilanggar dalam perburuan klakson telolet, fenomena ini menunjukkan pada publik bahwa hiburan murah meriah tak kalah populernya dengan hiburan modern. Banyaknya seleb dunia yang ikut meramaikan cuitan om telolet om sudah jadi bukti nyata. Om telolet om!

Artikel ini diambil dari 
http://terselubung.in/5-fakta-menarik-tentang-fenomena-om-telolet-om-yang-mendunia/

Follow My Instagram : brahmasujana 

like + subscribe youtube : 
https://www.youtube.com/channel/UCTl8PGi3IPV5hIg2PtqweoQ